Last Updated on Juli 19, 2022 by Ali Usman
Mataram (19/07/2022). Sebanyak 34 Orang Advokat dari Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) NTB diambil sumpah oleh Ketua Pengadilan Tinggi NTB Bapak Dr. H. A. S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum , pada Selasa, 19 Juli 2022 di Aula Gedung Pengadilan Tinggi NTB. Acara Pengambilan Sumpah Advokat dilaksanakan dengan khidmat dan tetap dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.
Kegiatan Penyumpahan dimulai Pukul 09.00 Wita dan dihadiri oleh Hakim Tinggi, Pejabat Struktural maupun Pejabat Fungsional dan anggota keluarga dari Advokat yang diambil sumpah. Selesainya acara, berita acara sumpah langsung diserahkan oleh Panitera Pengadlan Tinggi NTB kepada ke 34 Advokat yang telah diambil Sumpah.
#MahkamahagungRI
#Dirjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#Berakhlak
#BanggaMelayanaiBangsa