94 ADVOKAT DI WILAYAH NTB MENGUCAP SUMPAH ADVOKAT

Last Updated on Januari 18, 2024 by Ali Usman

Mataram(28/12/2023) Sebanyak 94 (sembilan puluh empat) Advokat di wilayah NTB mengucapkan Janji/Sumpah Advokat yang dipimpin oleh Ketua Pengadilan Tinggi NTB pada Kamis pagi, 28 Desember 2023 di Ruang Sidang Utama Pengadilan Tinggi NTB. Advokat yang diambil sumpahnya merupakan anggota advokat dari PERADI (Perhimpunan Advokat Indonesia) Wilayah NTB sebanyak 63 dan dari KAI (kongres Advokat Indonesia) sebanyak 31 advokat.

Setelah mengucap sumpah, Para advokat diberikan pembekalan dan sosialisasi oleh Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi NTB terkait integritas dan Peran tanggungjawab Advokat dan Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi NTB yang memperkenalkan aplikasi e-Court dan e-Berpadu.

#MahkamahAgungRI
#Dirjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#BerAkhlak
#BanggaMelayaniBangsa

Website ramah disabilitas