KETUA PENGADILAN TINGGI NTB MENUTUP KEGIATAN PELATIHAN TEKNIS YUDISIAL TINDAK PIDANA PERDAGANGAN ORAANG (TPPO) WILAYAH NTB DAN NTT

Mataram(17/5/2023) Bertempat di Ruang Pertemuan Lantai 2, Hotel Astoria Lombok, Ketua Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Dr. H.A.S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum. didampingi Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Barat, Ibu Ibu. Dr. Hj. Nirwana, S.H., M.Hum menutup kegiatan Pelatihan Teknis Yudisial Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Wilayah NTB dan NTT pada Rabu malam, 17 Mei 2023 Pukul 19.30 Wita.

Pelatihan Teknis Yudisial Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Wilayah NTB dan NTT telah dilaksanakan secara klasikal selama 4 hari di hotel Astoria Lombok pada tanggal 14-17 Mei 2023 diikuti oleh Hakim Tingkat Pertama pada Pengadilan Negeri Wilayah NTB dan NTT serta dari instasi Kemenkumham dan Universitas Mataram.

Pada Penutupan ini, Ketua Penyelenggara Badan Litbang Kumdil Mahkamah Agung RI , Ibu Wiwik menyampaikan laporan pelaksanakan kegiatan yang telah berlangsung dan memberikan penghargaan kepada 10 (sepuluh) peserta terbaik pada pelatihan Teknis Yudisial Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO).

Kemudian kegiatan Pelatihan ditutup secara resmi oleh Ketua Pengadilan Tinggi NTB dan diakhiri dengan foto bersama.

#MahkamahAgungRI
#Dirjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#BerAkhlak
#BanggaMelayaniBangsa

KETUA PENGADILAN TINGGI NTB MELANTIK PEJABAT FUNGSIONAL KEUANGAN DI LINGKUNGAN PENGADILAN TINGGI NTB

Mataram(17/5/2023) Ketua Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Dr. H. A. S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum pada Rabu, 17 Mei 2023, mengambil sumpah dan melantik Ibu Tri Ratna Febriana, S.E. menjadi Pejabat Fungsional Analis Pengelolaan Keungan APBN jenjang Ahli Muda bertempat di Ruang Ketua Pengadilan Tinggi NTB.

Acara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan dihadiri oleh Perwakilan Hakim Tinggi, Sekretaris, Kabag Perencaan dan Kepegawaian , Kepala Sub bagian kepegawaian dan TI , Pasubag TURT dan Perwakilan Pegawai Pengadilan Tinggi NTB. Diawali dengan Pembacaan Surat Keputusan Tentang Pengangkatan Ibu Tri Ratna Febriana, S.E. sebagai Analis Pengelolaan Keungan APBN, dilanjutkan dengan Pengambilan sumpah jabatan dan Pelantikan.

Acara berlangsung dengan sederhana dan penuh khidmat. Acara Kemudian ditutup dengan doa dan foto bersama.

Ibu Tri Ratna Febriana, S.E. sebelumnya menjabat sebagai Pejabat Fungsional Pranata Keuangan APBN Penyelia.

#MahkamahAgungRI
#Dirjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#BerAkhlak
#BanggaMelayaniBangsa

DUA HAKIM TINGGI PENGADILAN TINGGI NTB MENGIKUTI FGD ” RANCANGAN PERATURAN PEMERINTAH TENTANG PENYELESAIAN PERKARA PIDANA DILUAR PENGADILAN BERDASARKAN KEADILAM RESTORATIF “

Mataram(17/5/2023) 2 (dua) Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Wismonoto, S.H. dan Bapak Timur Pradoko, S.H.,M.H. mengikuti kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Naskah Urgensi Tahun Anggaran 2023 Wilayah Hukum Nusa Tenggara Barat dengan judul ” Rancangan Peraturan Pemerintah Tentang Penyelesaian Perkara Pidana di Luar Pengadilan Berdasarkan Keadilan Restoratif ” yang dilaksanakan secara daring pada Rabu , 17 Mei 2023.

FGD ini diselenggarakan oleh Badan Litbang Kumdil Mahkamah Agung RI dengan narasumber Direktur Reserse Kriminal Umum Kepolisian Daerah NTB, Wakil Ketua Pengadilan Tinggi NTB dan Peneliti BRIN.

Peserta FGD terdiri dari Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi NTB dan Hakim Tingkat pertama Pengadilan Negeri di wilayah hukum Pengadilan Tinggi NTB.

#MahkamahAgungRI
#Dirjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#BerAkhlak
#BanggaMelayaniBangsa

KETUA PENGADILAN TINGGI NTB MEMBUKA SECARA RESMI PELATIHAN TEKNIS YUDISIAL TPPO WILAYAH NTB DAN NTT

Mataram(14/5/2023) Ketua Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Dr. H.A.S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum. didampingi Kepala Badan Litbang Kumdil Mahkamah Agung RI membuka secara resmi kegiatan Pelatihan Teknis Yudisial Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Wilayah NTB dan NTT di hotel Astoria , Mataram pada Minggu Malam Pukul 19.00 Wita, 14 Mei 2023.

Pelatihan yang diadakan oleh Badan Litbang Kumdil Mahkamah Agung ini diikuti oleh para Ketua dan Hakim tingkat pertama Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi NTB dan Pengadilan Tinggi Kupang. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Himne Mahkamah Agung dilanjutkan sambutan oleh Kepala Badan Litbang Kumdil MA, Bapak Bambang Hery Mulyono, S.H., M.H. dan sambutan oleh Ketua Pengadilan Tinggi NTB , sekaligus membuka kegiatan Pelatihan ini.

KETUA PENGADILAN TINGGI NTB MELAKUKAN PEMBINAAN DAN PENGAWASAN PADA PENGADILAN NEGERI RABA BIMA

Bima(10/5/2023) Ketua Pengadilan Tinggi NTB beserta Hakim Tinggi Pengawas Daerah PN Raba Bima melakukan pembinaan dan pengawasan pada Pengadilan Negeri Raba Bima Kelas IB selama 3 (hari) hari, dari tanggal 9 Mei sampai dengan 11 Mei 2023.

Kegiatan Pengawasan dibuka oleh Ketua Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Dr. H. A. S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum. secara daring melalui Zoom dari Pengadilan Negeri Dompu, di ruang pertemuan Pengadilan Negeri Dompu pada Selasa Sore, 9 Mei 2023, dilanjutkan Pembinaan oleh Ketua Pengadilan Tinggi NTB dan Hakim Tinggi Satgas SIPP Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Sriyatmo Joko Sungkowo, S.H. secara daring pula.

Dalam Pembinaannya Bapak Dr. H. A. S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum menyampaikan pembinaannya terkait dengan integritas Hakim dan Pegawai, Tanggung Jawab Pimpinan, dan Pembangunan Zona Integritas. Ketua Pengadilan Tinggi NTB tak lupa menyampaikan permasalahan teknis putusan dan penyelesaiannya dihadapan Para Hakim. Pembianaan dilanjutkan oleh Bapak Sriyatmo Joko Sungkowo, S.H. yang menyampaikan tentang SIPP , e-Court , eBERPADU, dan pelaksanaannya.

Pada hari kedua, 10 Mei 2023, Hakim Tinggi Pengawas PN Raba Bima melakukan pemeriksaan terhadap kinerja dan administrasi masing-masing bagian di Kepaniteraan dan Kesekretariatan Pengadilan Negeri Raba Bima. Pada Sore harinya dilakukan closing meeting oleh Ketua Pengadilan Tinggi NTB. Ketua Pengadilan Tinggi NTB melakukan pembinaan secara khusus kepada Hakim-Hakim PN Raba Bima pada Kamis pagi 11 Mei 2023 dan selesai pada Pukul 10.00 Wita.

#MahkamahAgungRI
#Dirjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#BerAkhlak
#BanggaMelayaniBangsa

KETUA PENGADILAN TINGGI NTB MELAKUKAN PEMBINAAN DAN PENGAWASAN PADA PENGADILAN NEGERI DOMPU

Mataram(10/5/2023) Ketua Pengadilan Tinggi NTB beserta Hakim Tinggi Pengawas Daerah PN Dompu melakukan pembinaan dan pengawasan pada Pengadilan Negeri Dompu Kelas II selama 2 (dua) hari, dari tanggal 9 Mei sampai dengan 10 Mei 2023.

Kegiatan Pengawasan dibuka oleh Ketua Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Dr. H. A. S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum di ruang pertemuan Pengadilan Negeri Dompu pada Selasa Sore, 9 Mei 2023, dilanjutkan Pembinaan oleh Ketua Pengadilan Tinggi NTB dan Hakim Tinggi Satgas SIPP Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Sriyatmo Joko Sungkowo, S.H.

Dalam Pembinaannya Bapak Dr. H. A. S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum menyampaikan pembinaannya terkait dengan integritas Hakim dan Pegawai, Tanggung Jawab Pimpinan, dan Pembangunan Zona Integritas. Ketua Pengadilan Tinggi NTB tak lupa menyampaikan permasalahan teknis putusan dan penyelesaiannya dihadapan Para Hakim. Pembianaan dilanjutkan oleh Bapak Sriyatmo Joko Sungkowo, S.H. yang menyampaikan tentang SIPP , e-Court , eBERPADU, dan pelaksanaannya.

Pada hari kedua, 10 Mei 2023, Hakim Tinggi Pengawas PN Dompu melakukan pemeriksaan terhadap kinerja dan administrasi masing-masing bagian di Kepaniteraan dan Kesekretariatan Pengadilan Negeri Dompu. Pada Sore harinya dilakukan closing meeting secara daring oleh Ketua Pengadilan Tinggi NTB dari Pengadilan Negeri Raba Bima.

#MahkamahAgungRI
#Dirjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#BerAkhlak
#BanggaMelayaniBangsa

HALAL BIHALAL DAN SILARTURAHIM KELUARGA BESAR BADAN PERADILAN UMUM MAHKAMAH AGUNG RI

Mataram(10/5/2023) Masih dalam suasana hari raya Idul Fitri, sekaligus untuk mempertahankan semangat bulan Ramadhan pascalebaran, Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum menyelenggarakan kegiatan halal bihalal dan silaturahim bagi pejabat dan pegawai di lingkungan Badan Peradilan Umum pada Rabu, 10 Mei 2023. Bertempat di lantai 1 Gedung Sekretariat Mahkamah Agung, kegiatan dibuka dengan sambutan Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum, Bapak H. Bambang Myanto, S.H., M.H. Dengan mengangkat tema “Memelihara Semangat Ramadhan untuk Mewujudkan Peradilan Umum yang Bermartabat”.
Hakim Tinggi dan Hakim Ad Hoc serta seluruh Aparatur Peradilan Pengadilan Tinggi NTB mengikuti kegiatan tersebut secara daring dari Ruang Command Center Lantai 2 Pengadilan Tinggi NTB. Kegiatan ini juga diisi dengan ceramah oleh Ustadz Adi Hidayat, Lc., M.A. dan turut mengundang Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan se-Indonesia secara daring.

kegiatan juga diisi penyerahan santunan bagi anak yatim piatu yang dilakukan langsung oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum dengan Ust. Adi Hidayat dengan didampingi oleh pejabat eselon II dan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, Dr. Heru Pramono, S.H., M.Hum.


#MahkamahAgungRI
#Ditjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#BerAkhlak
#BanggaMelayaniBangsa

KETUA PENGADILAN TINGGI NTB PIMPIN RAPAT PERSIAPAN PEMBINAAN DAN PENGAWASAN KE PN RABABIMA DAN PN DOMPU

Mataram(5/5/2023) Ketua Pengadilan Tinggi NTB , Bapak Dr. H.A.S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum. memimpin rapat persiapan kegiatan pembinaan dan pengawasan Pengadilan Tinggi NTB pada Pengadilan Negeri Raba Bima dan Pengadilan Negeri Dompu di ruang coomand center lt.2 Pengadilan Tinggi NTB. Rapat ini diikuti oleh Hakim Tinggi Pengawas Daerah PN Raba Bima dan PN Dompu dan seluruh Tim Pembinaan dan Pengawasan Pengadilan Tinggi NTB pada PN Raba Bima dan PN Dompu.

Dalam rapat ini membahas koordinasi persiapan keberangkatan dan teknis pelaksanaan Pembinaan dan Pengawasan yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Mei 2023 sampai dengan 11 Mei 2023.

HALAL BIHALAL DAN PERTEMUAN DHARMAYUKTI KARINI CABANG PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT

Mataram(5/5/2023) Dharmayukti Karini Cabang Provinsi Nusa Tenggara Barat mengadakan Pertemuan sekaligus Halal Bihalal yang dilaksanakan di Ruang sidang utama Pengadilan Tinggi NTB pada Jum’at pagi, 5 Mei 2023.

Pertemuan ini diikuti oleh Seluruh Pengurus dan anggota Dharmayukti Karini Cabang Provinsi NTB. Acara Halal Bihalal Ini juga menghadirkan penceramah TGH. Lalu Zainuri, Lc.MA yang menyampaikan ceramah dengan tema meningkatkan silaturahmi di bulan syawal 1444 H. Pertemuan ini diawali dengan penyampaian kegiataan oleh masing-masing ketua Bidang Dharmayukti Karini Cabang Provinsi NTB, kemudian ceramah oleh Bapak TGH. Lalu Zainuri, Lc.MA. dan diakhiri dengan foto bersama dan pembagian arisan Dharmayukti Karini Cabang Provinsi NTB.

HALAL BIHALAL KETUA PENGADILAN TINGGI NTB KE GUBERNUR NTB

Mataram(3/5/2023) Ketua Pengadilan Tinggi NTB beserta Istri berkunjung ke Pendopo Gubernur NTB dalam rangka Halal Bihalal dengan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB pada Rabu, 3 Mei 2023.

Ketua Pengadilan Tinggi NTB beserta Istri tiba di Pendopo Gubernur NTB pada Pukul 09.00 Wita dan disambut langsung oleh Gubernur dan Wakil Gubernur NTB. Setibanya disana Bapak Ketua dan Ibu saling bermaaf-maafan dengan Bapak Gubernur dan istri , Ibu Wakil Gubernur dan Jajaran pejabat Pemprov NTB.

Dilanjutkan dengan acara makan bersama dan diakhiri dengan foto bersama.

@rbkunwas
@humasmahkamahagung
@ditjenbadilum

@bawas.mari
#MahkamahAgungRI
#Dirjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#BerAkhlak
#BanggaMelayaniBangsa

1 ... 31 32 33 34 35 ... 91
Website ramah disabilitas