PELAKSANAAN SELEKSI KOMPETENSI PPNPN MAHKAMAH AGUNG WILAYAH NTB

Mataram, 26 Maret 2023, Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Teknis Mahkamah Agung RI untuk wilayah Nusa Tenggara Barat telah dilaksanakan pada tangal 25-26 Maret 2023 di UPT BKN Mataram. Sebanyak 27 peserta mengikuti ujian kompetensi ini yang dilaksanakan selama 2 (dua) hari.

IKAHI DAERAH NTB DAN IKAHI CABANG PT NTB SELENGGARAKAN GERAK JALAN SANTAI MEMPERINGATI HUT IKAHI KE 70

Mataram,(17/03/2023). Memperingati Hari Ulang Tahun Ikatan Hakim Indonesia/ IKAHI ke-70, IKAHI Daerah dan IKAHI Cabang Se-wilayah Hukum Pengadilan Tinggi NTB menyelenggarakan kegiatan Gerak Jalan Santai pada Jum’at pagi dilanjutkan kegiatan Bakti Sosial pada Jum’at Siang.

Ketua Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Dr. H. A. S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum membuka kegiatan tersebut yang diikuti oleh Seluruh warga Pengadilan Tinggi NTB.

PEMBINAAN DAN PENGAWASAN PENGADILAN TINGGI NTB KE PENGADILAN NEGERI PRAYA KELAS II

Mataram(16/03/2023), Ketua Pengadilan Tinggi NTB beserta Tim Pembinaan dan Pengawasan Pengadilan Tinggi NTB melakukan pembinaan dan Pengawasan ke Pengadilan Negeri Praya kelas II pada kamis, 16 Maret 2023. Tim Terdiri dari Ketua, 4 (empat) Hakim Tinggi, Panitera, Sekretaris, dan Pegawai Fungsional dan Pelaksana pada Pengadilan Tinggi NTB.

Pembinaan disampaikan langsung oleh YM. Ketua Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Dr. H. A. S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum yang diikuti oleh Ketua , Wakil, Panitera, Sekretaris dan seluruh aparatur peradilan Pengadilan Negeri Praya di ruang utama Pengadilan Negeri Praya. Pengawasan dilakukan oleh Hakim Tinggi Pengawas daerah PN Praya yang dibantu oleh staf Pengadilan Tinggi NTB.

@rbkunwas
@humasmahkamahagung
@ditjenbadilum

@bawas.mari
#MahkamahAgungRI
#Dirjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#BerAkhlak
#BanggaMelayaniBangsa

PEMBINAAN DAN PENGAWASAN PENGADILAN TINGGI NTB PADA PENGADILAN NEGERI SELONG KELAS IB

Selong (15/3/2023). Tim Pembinaan dan Pengawasan Pengadilan Tinggi NTB melakukan Pembinaan dan Pengawasan ke Pengadilan Negeri Selong Kelas IB, pada Rabu 15 Maret 2023. Tim yang diketuai oleh Hakim Tinggi , Bapak Achmad Guntur, S.H. tiba di Pengadilan Negeri Selong pukul 08.00 Wita dan disambut langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Selong beserta jajarannya. Kemudian Rombongan berkeliling gedung Pengadilan Negeri Selong untuk meninjau langsung setiap ruangan dan menyapa para pegawai Pengadilan Selong Kelas IB.

Tepat Pukul 08.30 Wita Bapak Achmad Guntur selaku ketua Tim membuka kegiatan Pembinaan dan Pengawasan di Ruang Cakra Pengadilan Negeri Selong, dengan sebelumnya Ketua Pengadilan Selong memaparkan kondisi Pengadilan Negeri Selong secara singkat . Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Sriyatmo Joko Sungkowo, S.H. memberikan Pembinaan kepada Hakim dan seluruh aparatur Pengadilan Negeri Selong berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi yang ada di Pengadilan Negeri Selong terutama terkait bidang teknis yaitu terkait SIPP, e-Court , EIS dan e-Berpadu.

Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan pemeriksaan oleh Hakim Tinggi Pengawas Daerah, Panitera dan Sekretaris Pengadilan Tinggi NTB yang tergabung dalam Tim Pengawasan untuk melakukan pemeriksaan ke setiap unit bagian Kesekretariatan maupun Kepaniteraan pada Pengadilan Negeri Selong. Pukul 16.30 Wita ekspose hasil pengawasan disampaikan oleh Bapak Achmad Guntur, S.H., Selanjutnya Ketua Pengadilan Tinggi NTB , Bapak Dr. H.A.S. Pudjoharsoyo,S.H.,M.Hum., memberikan pembinaan dan arahannya secara daring melalui aplikasi zoom meeting, sekaligus menutup kegiatan Pembinaan dan Pengawasan pada pengadilan Negeri Selong Pukul 18.00 Wita. Acara ditutup dengan foto bersama didepan gedung Pengadilan Negeri Selong

@rbkunwas
@humasmahkamahagung
@ditjenbadilum

@bawas.mari
#MahkamahAgungRI
#Dirjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#BerAkhlak
#BanggaMelayaniBangsa

PEMBINAAN DAN PENGAWASAN PENGADILAN TINGGI NTB KE PENGADILAN NEGERI SUMBAWA BESAR KELAS IB.

Sumbawa Besar (9/3/2023). Ketua Pengadilan Tinggi NTB Bapak Dr. H. A. S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum beserta Tim dari Pengadilan Tinggi NTB melakukan Pembinaan dan Pengawasan ke Pengadilan Negeri Sumbawa Besar Kelas IB, pada Kamis 9 Maret 2023.

Rombongan tiba di Pengadilan Negeri Sumbawa Besar pukul 08.00 Wita dan disambut langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Sumbawa Besar beserta jajarannya. Kemudian Ketua Pengadilan Tinggi NTB beserta Tim berkeliling gedung Pengadilan Negeri Sumbawa Besar untuk meninjau langsung setiap ruangan dan menyapa para pegawai Pengadilan Sumbawa Besar Kelas IB.

Tepat Pukul 08.30 Wita Ketua Pengadilan Tinggi NTB membuka kegiatan Pembinaan dan Pengawasan di Ruang Utama Pengadilan Negeri Sumbawa Besar, dengan sebelumnya Ketua Pengadilan Sumbawa Besar memaparkan kondisi Pengadilan Negeri Sumbawa Besar secara singkat . Ketua Pengadilan Tinggi NTB memberikan Pembinaan kepada Hakim dan seluruh aparatur Pengadilan Negeri Sumbawa Besar berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi yang ada di Pengadilan Negeri Sumbawa Besar. Dilanjutkan Pembinaan oleh Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Sriyatmo Joko Sungkowo, S.H. terkait SIPP, e-Court , EIS dan e-Berpadu.

Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan pemeriksaan oleh Hakim Tinggi Pengawas Daerah ke setiap unit bagian Kesekretariatan maupun kepaniteraan pada Pengadilan Negeri Sumbawa Besar. Ketua pengadilan Tinggi NTB didampingi 2(dua) Hakim Tinggi memberikan Pembinaan khusus kepada Para Hakim di Pengadilan negeri Sumbawa Besar di Ruang Ketua . Pukul 16.00 Wita ekspose hasil pengawasan disampaikan oleh Bapak Heru Mustofa, S.H.,M.H. dengan beberapa temuan pemeriksaan ditiap unit bagian. Selanjutnya Ketua Pengadilan Tinggi NTB memberikan arahannya sekaligus menutup kegiatan Pengawasan pada pengadilan Negeri Sumbawa Besar Pukul 17.00 Wita.
@rbkunwas

@humasmahkamahagung

@ditjenbadilum

@bawas.mari

#MahkamahAgungRI

#Dirjenbadilum

#Pengadilantinggi_ntb

#PTNTB_AMANAH

KETUA PENGADILAN TINGGI NTB MENINJAU LOKASI PEMBANGUNAN PENGADILAN NEGERI DI KABUPATEN SUMBAWA BARAT

Sumbawa Barat(8/3/2023) Ketua Pengadilan Tinggi NTB didampingi Panitera dan Sekretaris Pengadilan Tinggi NTB berkunjung ke Kabupaten Sumbawa Barat dalam rangka meninjau lokasi pembangunan Pengadilan Negeri di Kabupaten Sumbawa Barat pada Rabu, 8 Maret 2023. Peninjauan langsung ke lapangan di 4 (empat) titik lokasi yang rencananya salah satu akan dibangunnya Gedung Pengadilan Negeri Sumbawa Barat.

Bersama dengan Ketua Pengadilan Negeri Sumbawa Besar dan Bupati Kabupaten Sumbawa Barat, Ketua Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Dr. H. A. S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum meninjau lokasi pembangunan Pengadilan Negeri di Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut kunjungan dari Komisi I DPRD Kabupaten Sumbawa Barat ke Pengadilan Tinggi NTB pada Jum’at, 3 Maret 2023 dalam upaya percepatan pembangunan Pengadilan Negeri di Kabupaten Sumbawa Barat.

Saat ini wilayah Hukum Pengadilan Negeri Sumbawa Besar mencakup 2 (dua) Kabupaten yaitu Kabupaten Sumbawa Besar dan kabupaten Sumbawa Barat, sementara jarak antar kedua Kabupaten mencapai kurang lebih 150 km dan Jumlah Perkara Pidana maupun Perdata di Kabupaten Sumbawa Barat mengalami peningkatan yang cukup signifikan sehingga perlu untuk dibangun Pengadilan Negeri di Kabupaten Sumbawa Barat.

Usulan Pembangunan Pengadilan Negeri di Kabupaten Sumbawa Barat telah disampaikan ke Mahkamah Agung pada tahun 2019, dan tahun ini dilaksanakan kegiatan guna mempercepat pembangunan Pengadilan Negeri di Kabupaten Sumbawa Barat.

@rbkunwas
@humasmahkamahagung
@ditjenbadilum

@bawas.mari
#MahkamahAgungRI
#Dirjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#BerAkhlak
#BanggaMelayaniBangsa

KETUA PENGADILAN TINGGI NTB MEMBUKA KEGIATAN PENDAMPINGAN DAN EVALUASI PENILAIAN MANDIRI PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS

Mataram(7/3/2023) Tim Penilai Pembangunan Zona Integritas Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI melakukan pendampingan evaluasi/penilaian mandiri Pembangunan Zona Integritas di Lingkungan Pengadilan Tinggi NTB dan Pengadilan Negeri di wilayah hukum Pengadilan Tinggi NTB yang dilaksanakan pada tanggal 7 Maret s.d 10 Maret 2023.

Kegiatan dibuka oleh YM Ketua Pengadilan Tinggi NTB, Bapak Dr. H. A. S. Pudjoharsoyo, S.H.,M.Hum, di Ruang Command Center Pengadilan Tinggi NTB pada Selasa sore, 7 Maret 2023. Tim Penilai dari Bawas terdiri dari 3 (tiga) Evaluator yang di pimpin oleh Bapak Imam Purnomo. Kegiatan Pembukaan Pendampingan diikuti oleh Para Hakim Tinggi dan Hakim Ad Hoc, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural dan Fungsional dan Seluruh Tim Pembangunan ZI Pengadilan Tinggi NTB.

Pada kegiatan Opening ini, Bapak Imam Purnomo menyampaikan akan melakukan pendampingan Penilaian PMPZI di Lingkungan Pengadilan Tinggi NTB dan Pengadilan Negeri di wilayah hukum Pengadilan Tinggi NTB dengan satker yang dijadikan sampel untuk di evaluasi adalah Pengadilan Negeri Mataram.

Pendampingan Penilaian PMPZI dilaksanakan pada hari Rabu, 8 Maret 2023 di Ruang Command Center Pengadilan Tinggi NTB dengan mengundang langsung Tim pembangunan ZI Pengadilan Negeri Mataram.

@rbkunwas
@humasmahkamahagung
@ditjenbadilum

@bawas.mari
#MahkamahAgungRI
#Dirjenbadilum
#Pengadilantinggi_ntb
#PTNTB_AMANAH
#BerAkhlak
#BanggaMelayaniBangsa

1 ... 33 34 35 36 37 ... 91
Website ramah disabilitas