Komisi Yudisial RI dan Pengadilan Tinggi Mataram Gelar Diskusi Terbatas

Komisi Yudisial Republik Indonesia yang menjadi salah satu lembaga negara yang independen dan mandiri yang berperan aktif untuk menjaga dan menegakkan kehormatan dan keluhuran martabat hakim telah mengadakan survey di beberapa daerah di Indonesia dengan mengumpulkan data/informasi melalui kuesioner dan wawancara untuk menyusun langkah-langkah strategis dalam membangkitkan kesadaran hukum masyarakat tentang kehormatan dan keluhuran martabat hakim.

Kegiatan yang bertajuk Diseminasi dan Diskusi Terbatas tentang Perbuatan Merendahkan Kehormatan dan Keluhuran Martabat Hakim, diselanggarakan oleh Komisi Yudisial dan Pengadilan Tinggi Mataram, Selasa tanggal 7 April 2015 di ruang pertemuan Pengadilan Tinggi Mataram. 

Diskusi terbatas ini, dimulai dengan pemaparan oleh Ketua Komisi Yudisial RI Bpk. Dr. Suparman Marzuki, SH.,M.Si selaku keynote speech. kemudian hasil survey disampaikan oleh Tim Surveyor Komisi Yudisial RI yang kemudian ditanggapi oleh para panelis yang dipandu oleh Bpk. Suhartanto, SH.MH. selaku Moderator.

Panelis dalam kegiatan ini yaitu:

1. Ibu Ketua Pengadilan Tinggi Mataram Ibu Dr. Andriani Nurdin, SH.MH;

2. Walikota Mataram yang diwakili oleh Sekretais Daerah;

3. Dekan Fakultas Hukum Universitas Mataram Bpk. Prof. Lalu Husni, SH.,M.Hum;, dan

4. Pimpinan Harian Lombok Post

Kegaiatan diskusi berlangsung menarik, banyak pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan oleh peserta terkait hasil survey yang dipaparkan, peserta sendiri terdiri dari Para Ketua Pengadilan dan Panitera/Sekretaris, baik tingkat banding maupun tingkat pertama dari peradilan Umum, Agama dan TUN, para Hakim Tinggi pada Pengadilan Tinggi Mataram, dari Kepolisian Resort Kota Mataram, Kejaksaan Negeri Mataram, Persatuan Wartawan Indonesia Mataram, Aliansi Jurnalis Independen Mataram, Ketua DPC Peradi Mataram, Ketua DPC KAI Mataram, Ketua Nahdlatul Wathan Mataram, Ketua Muhammadiyah Mataram dan Direktur Somasi NTB. (ymn).

 

 

 

 

Selamat Ulang TahunYang Mulia Prof. Dr. H. Muhammad Hatta Ali, S.H, M.H.

Mataram, 07 April 2015.

Ketua Pengadilan Tinggi, Wakil Ketua Pengadilan Tinggi, Hakim Tinggi dan Pejabat Struktural serta Seluruh Karyawan/Karyawati Pengadilan Tinggi Mataram mengucapkan “SELAMAT HARI ULANG TAHUN KE-64” Kepada Yang Mulia Prof. Dr. H. Muhammad Hatta Ali, S.H, M.H.Semoga dalam keadaan Sehat, Umur Panjang, serta selalu dalam Bimbingan dan Petunjuk Allah SWT dalam Menjalankan Tugas dan Memimpin Mahkamah Agung Republik Indonesia, Amin.

SOSIALISASI E-FILING PENGADILAN TINGGI MATARAM BERSAMA KPP MATARAM DAN KANWIL PAJAK NTB

Mataram, 30 Maret 2015

Pada hari Senin tanggal 30 Maret 2015 bertempat di Aula Pengadilan Tinggi Mataram dilakukan sosialisasi penggunaan e-filling oleh tim dari KPP Mataram Timur dan Kanwil Pajak Provinsi NTB terhadap seluruh Hakim Tinggi maupun Karyawan Karyawati Pengadilan Tinggi Mataram.

Dengan dilaksanakannya e-filling untuk pengajuan SPT tahunan ini diharapkan azas self assesment dibidang perpajakan dapat lebih ditingkatkan dan memacu pemasukan pajak yang lebih besar lagi.

Mari Latihan Menembak

Memenuhi undangan Danlanud Rembiga Mataram dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun TNI Angkatan Udara, TNI Angkatan Udara Rembiga mengadakan latihan menembak di lapangan tembak Mangko Brimob Polda NTB, Pengadilan Tinggi Mataram diwakili oleh Hakim Tinggi (Bpk. H.A. Fadlol Tamam, SH.M.Hum. dan Bpk. R. Hendro Suseno, SH.) dan Bpk. Darno, SH.MH. (Panitera/Sekretaris).

Kegiatan latihan menembak ini diselenggarakan pada hari Kamis tanggal 19 Maret 2015. yang diikuti oleh SKPD-SKPD yang ada di Pulau Lombok, juga oleh Maskapai-Maskapai Penerbangan, Perhotelan dan juga dari Perbakin NTB.

Pengadilan Tinggi Mataram yang diwakili oleh Hakim Tinggi dan Panitera/Sekretaris mendapat giliran menembak pada kesempatan kedua, dan ketiga, pada kesempatan kedua diwakili oleh Bpk. H.A. Fadlol Tamam, SH.M.Hum. beliau yang juga ditunjuk sebagai Pengawas IT ini cukup cekatan dalam membidik sasaran yang telah disediakan. sedangkan pada kesempatan ketiga, Bpk. R. Hendro Suseno, SH. dan Bpk. Darno, SH.MH. menunjukkan kemampuan dalam menembak, keduanya terlihat mahir dalam memegang senapan laras pendek yang disediakan panitia, dan benar saja, kemampuan keduanya juga cukup bagus walaupun masih ada beberapa butir peluru yang hilang (miss) dari sasaran. end (yaman)

 

Sidang Istimewa Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Ketua Pengadilan Negeri Selong dan Ketua Pengadilan Negeri Raba Bima

Mataram – IT. Jumat, 13 Maret 2015 bertempat di Ruang Rapat Gedung Pengadilan Tinggi Mataram berlangsung Sidang Istimewa Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Ketua Pengadilan Negeri Selong dan Ketua Pengadilan Negeri Raba Bima yang dipimpin langsung oleh Ibu Ketua Pengadilan Tinggi Mataram Ibu Dr. Andriani Nurdin, S.H., M.H. dan sebagai saksi yaitu Bapak H. A. Fadlol Tamam, S.H., M. Hum. dan Bapak Kusriyanto, S.H., M. Hum.

Ketua Pengadilan Negeri Selong yang akan dilantik adalah Bapak Aviantara, S.H., M.H. Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat yang dipromosikan menjadi Ketua Pengadilan Negeri Selong menggantikan Bapak Tardi, S.H. yang dipromosikan menjadi Ketua Pengadilan Negeri Tenggarong. dan Ketua Pengadilan Negeri Raba Bima yang dilantik adalah Muhammad Razzad, S.H. Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan yang dipromosikan menjadi Ketua Pengadilan Negeri Raba Bima menggantikan Syafruddin, S.H. yang dipromosikan menjadi Hakim Pengadilan Negeri Sidoarjo.

 

 

ACARA PENGANTAR TUGAS IBU SRI WAHYUNI, SH.,MH. DAN BAPAK KETUT MANIKA, SH.,MH.

ACARA PENGANTAR TUGAS IBU SRI WAHYUNI, SH.,MH. DAN BAPAK KETUT MANIKA, SH.,MH.

Mataram, 22 Januari 2015, Keluarga Besar Pengadilan Tinggi Mataram mengadakan Acara Pengatar Tugas Ibu Sri Wahyuni, SH., MH. sebagai Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Pontianak dan Bapak Ketut Manika, SH.,MH. Sebagai Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Banjarmasin.

Acara Pengantar Tugas ini bertemakan “Dengan Semangat Tahun Baru 2015 kita tingkatkan penguasaan teknologi informasi meuju perbaikan kinerja dan pelayanan publik untuk mewujudkan Peradilan yang Agung dan Modern”

Pesan dan Kesan Pengantar Tugas diberikan oleh Yang Mulia Ibu Ketua Pengadilan Tinggi Mataram serta Kata-Kata Pamitan oleh Ibu Sri Wahyuni, SH.,MH. dan Bapak Ketut Manika, SH.,MH. serta dilanjutkan Acara Pemberian Cindera Mata dan Pemberian Ucapan Selamat untuk Melaksanakan Tugas ditempat yang baru sebagai akhir acara tersebut.

 

 

Diskusi Bersama FEDERAL COURT of AUSTRALIA

Mataram – Setelah sehari sebelumnya, Senin 24 Nopember 2014. Pengadilan Tinggi Mataram dikunjungi oleh Bapak Wakil Ketua Mahkamah Agung RI Bidang Non Yudisial YM. Bpk. SUWARDI beserta rombongan dari Mahkamah Agung RI, kali ini (Selasa, 25 Nopember 2014) Pengadilan Tinggi Mataram kembali mendapat kunjungan kerja dari Pengeadilan Tinggi Australia (Federal Court of Australia) bersama AIPJ dan team dari CFJ, Team dari Mahkamah Agung RI dan Perwakilan dari Bappenas RI.

Kunjungan Wakil Ketua Mahkamah Agung R.I Beserta Rombongan

Kunjungan Wakil Ketua Mahkamah Agung R.I Beserta Rombongan

 

Senin, 24 November 2014, Wakil Ketua Mahkamah Agung R.I bidang non Yudisial Yang Mulia SUWARDI, SH.,MH beserta rombongan menyempatkan diri berkunjung ke Pengadilan Tiggi Mataram setelah mengadakan Kunjungan Kerja ke Pengadilan Agama Selong dan Pengadilan Negeri Mataram.

Dalam kunjungan yang sangat singkat tersebut Wakil Ketua Mahkamah Agung R.I bidang non Yudisial beserta rombongan berkesempatan mengadakan pertemuan dan diskusi Internal bersama Warga Peradilan Se-NTB meliputi Hakim Tinggi PT dan PTA Mataram, Panitera/Sekretaris PT dan PTA Mataram, KPN dan WKPN Se-NTB, KPA dan WKPA Se-NTB, Pansek PN dan PA Se-NTB serta Pansek PTUN Mataram.

Dalam Kesempatan ini Pula Wakil Ketua Mahkamah Agung R.I bidang non Yudisial Yang Mulia SUWARDI, SH.,MH beserta rombongan menyempatkan diri meninjau Meja Informasi dan Pengaduan serta Ruang IT Pengadilan Tinggi Mataram.

 

Upacara Bendera Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 69

 Mataram – Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 69 di Pengadilan Tinggi berlangsung khikmad, Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dilaksanakan mulai pukul 07.00 Wita di halaman depan kantor Pengadilan Tinggi Mataram, bertindak selaku Inspektur Upacara Ibu Dr. Andriani Nurdin, SH.MH (Ketua Pengadilan Tinggi Mataram)  yang diikuti oleh seluruh unsur Pengadilan Tinggi Mataram mulai dari, Ketua Para Hakim Tinggi, Hakim Adhoc, Panitera/Sekretaris, Wapan, Wasek, Para Pejabat Struktural dan Fungsional, Para Panitera Pengganti, Karyawan/Karyawati dan Tenaga Honorer pada Pengadilan Tinggi Mataram.

Pada Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ini, Inspektur Upacara menyerahkan Satya Karya Lencana kepada para Pejabat yang telah mengabdikan diri sebagai Pegawai Negeri Sipil selama 20 tahun, yaitu kepada Ibu Sri Wahyuni, SH.MH.; Bpk. H. Agus Subekti, SH.MH.; Bpk. Umbu Jama’, SH.; Bpk. H.A. Fadlol Tamam, SH.M.Hum.; Bpk. R. Hendro Suseno, SH.; Bpk. Ketut Manika, SH.MH.; dan Bpk. Haryono, SH.MH.

 

 

1 ... 87 88 89 90 91
Website ramah disabilitas